Tingkatkan dan Pertahankan Kemampuan Danton, Kodam III/Slw Gelar Uji Siap Jasmani Militer

PORTAL PULBAKET Adalah Media Informasi Terpercaya Berimbang dan Objektif. Untuk Membangun Serta Mencerdaskan Anak Bangsa. Kemerdekaan mengeluarkan pikiran dan pendapat sebagaimana tercantum dalam Pasal 28 Undang-undang Dasar 1945

Tingkatkan dan Pertahankan Kemampuan Danton, Kodam III/Slw Gelar Uji Siap Jasmani Militer

Tingkatkan dan Pertahankan Kemampuan

Sukabumi, PULBAKET – Pangdam III/Slw tinjau ajang Uji Siap Jasmani Militer (USJM) Ketangkasan Jabatan Danton di Mako Batalyon Infanteri 310/Kidang Kencana, Jampang Tengah Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada Jumat, 21 Oktober 2022.

Kapendam III/Slw Letkol Inf Adhe Hansen mengatakan giat siap Jasmani militer ini bertujuan untuk memelihara. Serta meningkatkan kemampuan prajurit. Di laksanakan secara bertahap, bertingkat dan berlanjut.

“Uji Siap Jasmani Militer ketangkasan merupakan salah satu upaya. Untuk mengetahui keterampilan prajurit baik perorangan maupun satuan. Dalam rangka mendukung tugas pokok satuan,” ujarnya melalui telepon seluler.

“Pelaksanaan kegiatan uji siap jasmani militer di mulai pada Kamis (20/10) hingga Sabtu (22/10) mendatang,” sambungnya.

Adapun materi yang diujikan antara lain Cross Country, Renang Militer, Menembak dan HTF. Di ikuti 92 Perwira Pertama (Pama) yang menjabat Danton se-Kodam III/Slw.

Seusai menyaksikan Cross Country, Pangdam III/Slw juga menyempatkan untuk meninjau perlengkapan Regu operasi. Yang terdiri dari Yonkav 4 dengan regu gerilya modern. Yonzipur 3 dan Regu DSPP drone.

Yon Arhanud 14 dengan regu DSPP cyber, Yon armed 4 dan regu DSPP selam.

Yonif 315 dengan regu DSPP matan, Yonif 312 dan regu DSPP pertempuran sungai.

Yonif 310 dengan regu DSPP pertempuran kota, serta Yonif R 300 dan regu DSPP pertempuran hutan.

Dalam kesempatan inipun Pangdam menyampaikan bahwa gelaran tersebut bertujuan untuk meninjau. Sejauh mana alat perlengkapan.

“Untuk mengoptimalkan fungsi dalam menjalankan tugas pokok satuan jajaran Kodam III/Slw. Yang merupakan organisasi intelpur sebagai mata. Dan telinga Batalyon di jajaran Kodam III/Slw.

 

Sumber: Pendam III/Siliwangi
Penulis: Gus Sigit/Tim 
Editor: Rieqhe 
Baca Berita Lain Kami  Ikut Ujian Resmi, Tapi 13 Santri Hafidz Qur'an Skoba Madani Parung Diduga Tidak Bisa Terima Izajah, Kenapa?

Tags: Gelar Uji Siap Jasmani Militer, Kemampuan Danton, Kodam III/Slw

Kontak Iklan : 081574404040

Untuk Pemasangan Advertorial dan Iklan Hubungi Kami Marketing 0812972047471
banner 325x300banner 728x90banner 451x150

PORTAL SIBER PULBAKET

KANTOR REDAKSI
Gedung DH Lantai III, Jl. KH Noer Ali No.42 Kalimalang, Kayuringin Bekasi

Kontak : 0818770711

Email: redaksi@pulbaket.com