Portal PULBAKET Adalah Media Informasi Terpercaya Berimbang dan Objektif. Untuk Membangun Serta Mencerdaskan Anak Bangsa. Kemerdekaan mengeluarkan pikiran dan pendapat sebagaimana tercantum dalam Pasal 28 Undang-undang Dasar 1945

Kapolres Bogor AKBP Iman Imannudin Rotasi 10 Perwira

Kapolres Bogor

Kapolres Bogor AKBP Iman Imannudin Rotasi 10 Perwira

PULBAKET, Bogor – Kapolres Bogor AKBP Iman Imannudin merotasi 10 perwira yang terdiri dari 3 pejabat utama (PJU) PJU dan 7 Kapolsek di Wilayah Polres Bogor. Acara serah terima jabatan (Sertijab) itu digelar di Aula Sanika Satyawada Polres Bogor, kemarin.

Pejabat yang mengalami pergeseran jabatan itu ialah Kasat Reskrim Polres Bogor yang semula di jabat AKP Siswo D.C Tarigan, di serahterimakan kepada AKP Yohanes Redhoi Sigiro.

Kemudian Kasat Binmas Polres Bogor dari AKP Irrine Kania Defi di serahterimakan kepada AKP Hendra Kurnia. Lalu Kasat Intelkam Polres Bogor dari AKP Aep Saepudin di serahterimakan kepada AKP Bagus Aji Lesmana Putra.

Sementara jabatan Kapolsek yang mengalami pergeseran di antaranya Kapolsek Babakan Madang yang semula di jabat Kompol Fedrik Ricky Wowor di serahterimakan kepada Kompol Wahyu Maduransyah Putra. Kapolsek Cileungsi dari Kompol Andri Fran Ferdyawan di serahterimakan kepada Kompol Zulkarnain. Kapolsek Cijeruk Kompol Sumijo di serahterimakan kepada Kompol Hida Tjahjono.

Kemudian Kapolsek Rumpin Kompol Dali Saputra di serahterimakan kepada Kompol Sumijo. Kapolsek Klapanunggal AKP Bagus Azi Lesmana Putra di serahterimakan kepada AKP Irrine Kania Defi. Dan Kapolsek Rancabungur yang semula di jabat AKP Tatang Hidayat di serahterimakan kepada Iptu Hartanto Rahim. Serta Kapolsek Tanjungsari Iptu Hartanto Rahim di serahterimakan kepada Iptu Rustami.

Dalam amanatnya, Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin mengatakan bahwa serah terima jabatan di lingkungan Polri merupakan proses yang terencana. Dengan tujuan demi bergulirnya dinamika manajemen sesuai dengan kebutuhan organisasi. Melalui mutasi jabatan untuk memberikan ruang jabatan kepada para pejabat baru. Dan untuk meniti karir ke jenjang jabatan berikutnya sesuai dedikasi kompetisi dan loyalitas yang di berikan kepada kesatuan ini.

Baca Berita Lain Kami Kunker ke Mako Yonif Raider 613/Rja, Danbrigif-24/BC Resmikan Lapangan Tembak

“Kepada pejabat yang lama saya mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya atas dedikasi selama menjabat sebagi Kasat. Maupun Kapolsek di jajaran Polres Bogor dengan apa yang sudah di lakukan semoga menjadi ladang amal ibadah dan semoga di tempat yang baru dapat menjadi lebih baik lagi,” ucap AKBP Iman Imanuddin.

“Bagi pejabat yang baru, saya ucapkan selamat datang di Polres Bogor. Di harapkan kepada para pejabat yang baru ini dapat segera beradaptasi dengan lingkungannya. Dan dapat segera menjalankan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab,” sambungnya..

Sementara itu, kepada anggota yang mendapatkan kenaikan pangkat pengabdian, Kapolres Bogor juga menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi yang telah di berikan selama ini. Semoga hal ini dapat menjadi motivasi dan teladan bagi anggota yang lain. Karena tidak semua personil bisa mendapatkan tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya.

“Jalankan tugas dengan penuh semangat dan rasa tanggung jawab. Terus berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tutupnya.

Selain rotasi jabatan, Polres Bogor juga menggelar rapot kenaikan pangkat pengabdian anggota.

Penulis : Refer
Editor : Rieqhe

Berita Lain :LPRI Bogor Raya Apresiasi dan Ucapkan Selamat kepada Jajaran Polres Bogor Bongkar Kasus Mafia Tanah

Kapolres Bogor / PULBAKET

Tags: , ,

Kontak Iklan : 081574404040

Untuk Pemasangan Advertorial dan Iklan Hubungi Kami Marketing 0812972047471

ADVERTORIAL FEED

Media DMN lengkap